Karimun, Porosterkini.com – Dandim 0317/TBK, Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik menyambut kedatangan Tim dari Kementrian Pertahanan (Kemenhan) Tentara Nasional Indonesia (TNI-AD) di Pelabuhan Domestik Karimun, Selasa (28/2/2023) kemarin.
Tiba di Pelabuhan Domestik, rombongan Kemenhan tampak disambut Dandim 0317/TBK Letkol Inf Budianto Hamdani Damanik dan Komandan Lanal TBK Letkol Laut (P) Joko Santoso.
Kemudian rombongan Kemenhan bergerak menuju PT. Multi Ocean Shipyard (MOS) yang berada di Desa Pangke, Kecamatan Meral, Kabupaten Karimun.
Adapun rombongan Kemenhan TNI-AD itu adalah Mayor Jenderal TNI Jubey Levianto, Laksda TNI Hendrawan Bayu Prewito, Kolonel Cpl Deni Koeswara, Mayor CBA Andrianto, Letkol Arie Prabuadi, Sersan Dani Setiawan dan Letkol Kurniawan Hartanto.
Adapun agaenda tersebut dalam rangka First Steel Cutting Ceremony Pengadaan 1 unit Kapal Angkut LCU Landing Craft Utility (2500 DWT) Kementrian Pertahanan Repuplik Indonesia PT. MOS.
Dalam kegiatan tersebut tampak dihadiri Dan Satgas LCU Letkol CBA Anton Basuki, Pimpinan PT. MOS Barli Hasan, Direktur PT. MOS Wilis, Camat Meral dan seluruh karyawan PT. MOS.
Dalam sambutannya, Perwakilan Kemenhan TNI-AD itu Mayor Jenderal TNI Jubey Levianto menyampaikan bahwa Indonesia merupakan negara maritim kepulauan terbesar di dunia .
Untuk itu, sudah seharusnya Indonesia meningkatkan kemampuan dalam mempertahankan kedaulatan wilayah dan mengamankan wilayah perairannya yang sangat luas guna menjaga keutuhan wilayah NKRI dan menjamin keamanan serta keselamatan pelayaran di seluruh perairan yurisdiksi Indonesia .
Hal tersebut memiliki konsekuensi logis yaitu perlunya penambahan alutsista kapal secara bertahap hingga memenuhi jumlah proporsional yang dibutuhkan.
“Baru saja kita saksikan bersama prosesi pemotongan plat pertama First Steel Cutting dalam rangka pembangunan Kapal Angkut LCU 2500 DWT pertama untuk TNI Angkatan Darat oleh PT. Multi Ocean Shipyard,” ujarnya.
Jenderal TNI Jubey Levianto memaparkan bahwa prosesi First Steel Cutting ini merupakan salah satu momen penting dalam proses pembangunan kapal , yang menandai dimulainya pembangunan struktur badan kapal.
Sebagai momen penting, First Steel Cutting ini adalah milestone proyek pembangunan kapal hasil sinergitas antara galangan, klas, dan satgas yaitu telah selesainya review design . Tahapan review design ini sangat penting untuk memastikan hasil pembangunan kapal sesuai dengan spesifikasi teknis dan proses pembangunan dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien .
“Kita berharap kehadiran Kapal Angkut LCU 2500 DWT ini akan semakin mendukung dan meningkatkan performa pelaksanaan tugas TNI Angkatan Darat. Saya menaruh harapan besar kepada Direktur PT. Multi Ocean Shipyard dan Satgas Yekda Kapal Angkut LCU 2500 DWT beserta jajarannya untuk bekerja sama yang baik dalam melaksanakan pembangunan kapal ini,” jelasnya.
1 Komentar