x

Bea Cukai Karimun Beri Penghargaan Beka Awards Tahun 2023 ke 6 Perusahaan dan Pelaku Bisnis

waktu baca 2 menit
Selasa, 14 Feb 2023 18:30 0 302 Redaksi

Karimun, Porosterkini.com – KPPBC TMP B Tanjung Balai Karimun berikan penghargaan Beka Awards Tahun 2023 kepada 6 perusahaan dan pelaku bisnis di wilayah Kabupaten Karimun, Selasa (14/2/2023).

Penghargaan itu diberikan kepada PT Karimun Marine Shiyard, CV Gebrina Rizki, PT Saricotama Indonesia, PT pelayaran Nasional Sindo Jaya, PT Inmas Sunshine dan pelaku usaha Kenara Snack.

Penghargaan itu diberikan langsung oleh Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Bea Cukai (DJBC) Khusus Kepri Priyono Triadmojo sekaligus membuka sosialisasi PMK 185/ PMK.04/ 2022 Tentang Pemeriksaan Pabean dan Sosialisasi Perkarantinaan.

Priyono memaparkan, sepanjang tahun 2022 Bea Cukai Karimun meraih berbagai capaian luar biasa yaitu berhasil melampaui target penerimaan dengan persentase capaian sebesar 118,93 persen dan mengamankan potensi kerugian sebesar Rp. 1.781.928.915 melalui kegiatan pengawasan sehingga mencapai indeks kepuasan pengguna jasa dengan nilai 4,83 dengan kategori sangat puas.

“Sepanjang tahun 2022, total penerimaan pajak 20.847.199.691 dengan rincian Penerimaan PPN Impor 4.354.811.000, Penerimaan PPN HT/DN 14.075.752.000, Penerimaan PPH Impor 2.416.636.691, Penerimaan Bea Cukai Masuk 4.612.327.214, Penerimaan Cukai 103.800.000 dan Devisi ekspor sebesar 1.591.750.652.811.94,” paparnya.

Kegiatan ini diharapkan bisa membantu menambah pengetahuan tentang bagaimana cara pemeriksaan dan kekarantinaan yang dilakukan oleh Bea Cukai.

“Mudah-mudahan acara ini dapat berjalan dengan baik dan sukses serta menambah pengetahuan terkait tentang pemeriksaan dan kekarantinaan yang dilakukan oleh Bea Cukai,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala KPPBC TMP B Tanjung Balai Karimun Agung Mahendra Putra mengatakan bahwa penghargaan itu diberikan guna memotivasi pelaku bisnis serta inspirasi bagi perusahaan lainnya.

“Penghargaan ini bentuk ucapan terima kasih kami (BC) kepada para pelaku bisnis,” katanya.

Agung menjelaskan, ada enam kriteria kategori dalam Beka Awards tahun 2023 itu yakni, perusahaan FTZ penyumbang bea masuk terbesar dan pinfortir pembayar bea masuk terbesar.

Kemudian kategori exsportir agroindustri penghasil devisa terbesar, kategori agen pelayaran terbaik, kategori perusahaan terbaik dan kategori UMKM.

Adapun Perusahan dan UMKM yang meraih penghargaan tersebut diantaranya, PT Karimun Marine Shiyard katagori perusahaan FTZ penyumbang bea masuk terbesar.

CV Gebrina Rizki kategori perusahaan infortir pembayar bea masuk terbesar, PT Saricotama Indonesia kategori exsportir agroindustri penghasil devisa terbesar.

PT pelayaran Nasional Sindo Jaya kategori agen pelayaran terbaik, PT Inmas Sunshine kategori perusahaan terbaik dan Kenara Snack kategori UMKM inspiratif.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LAINNYA
x